Kelebihan dan Kekurangan Genset Diesel / Solar VS Genset Bensin
Genset atau disebut juga sebagai Generator set merupakan sebuah peralatan yang umum digunakan apabila tiba – tiba listrik mati. Seringkali yang kita temukan di lapangan adalah genset dengan bahan bakar bensin serta genset diesel atau menggunakan solar. Namun apakah anda tahu perbandingan bahan bakar yang di habiskan perjam antara genset bensin dan genset diesel? Kami akan mengupasnya hanya untuk anda dalam artikel berikut.
Genset Diesel / Solar
Salah satu perbedaan nyata dari genset diesel dan genset bensin terletak pada proses pembakaran yang terdapat di dalam ruang silinder. Umumnya mesin diesel memanfaatkan udara yang telah dikompresi agar bisa membakar bahan bakar. Sehingga mesin diesel yang menggunakan bahan bakar solar menggunakan udara panas yang dihasilkan dari proses kompresi untuk memicu solar agar menghasilkan ledakan. Namun karena menggunakan bahan bakar solar tentu saja biaya yang dibutuhkan untuk membeli bahan bakar jauh lebih murah. Apalagi mesin diesel dianggap memiliki kepadatan energi yang cukup tinggi sehingga energi listrik yang dihasilkan cukup banyak.
Jika anda menggunakan mesin diesel untuk kendaraan yang memiliki daya tempuh cukup jauh memang lebih cocok karena energi yang dihasilkan cukup banyak. Apalagi biaya perawatan yang dibutuhkan oleh mesin diesel modern juga jauh lebih murah jika dibandingkan dengan mesin diesel konvensional.
Genset Bensin
Jika pada genset solar telah disebutkan di awal menggunakan kompresi udara lain halnya dengan genset bensin yang menggunakan bahan bakar bensin. Bensin dan udara yang ada dalam genset dicampur di dalam karburator serta saluran masuk. Mesin genset yang menggunakan bahan bakar bensin ini memulai proses pembakaran bahan bakar dengan menggunakan tegangan listrik yang cukup tinggi agar menghasilkan percikan bunga api yang terletak di tengah busi. Percikan bunga api tersebut berguna untuk memulai pembakaran gas.
Jika dilihat dari segi kenyamanan memang mesin genset bensin terdengar lebih halus karena membutuhkan kompresi yang lebih rendah dalam proses pembakaran bahan bakar. Selain itu horse power yang dibutuhkan oleh mesin dengan bahan bakar bensin juga cukup besar.
Jika disimpulkan sebenarnya lebih untung dan murah menggunakan mesin genset dengan bahan bakar solar atau disebut juga genset diesel. Mengingat harga solar yang jauh lebih murah dibandingkan dengan harga bensin, dan tenaga yang dihasilkan juga jauh lebih tinggi membuat mesin diesel lebih disarankan untuk anda. Jika anda berpikir bahwa mesin diesel masih memaka biaya perawatan yang tinggi sebenarnya anda tidak perlu khawatir karena untuk jenis mesin diesel modern sudah memangkas biaya perawatan.
Mesin dengan tenaga solar juga dikenal cukup tahan banting dibandingkan dengan mesin yang menggunakan bahan bakar bensin. Apalagi dalam mesin diesel tidak ada busi serta kabelnya sehingga saat mesin dihidupkan tidak tercipta percikan api untuk meringankan biaya perawatan. Mesin diesel selain dikenal cukup tangguh juga dikenal cukup awet karena tidak mudah panas berbeda dengan mesin yang memakai bahan bakar bensin.
Apalagi jika berbicara dari segi biaya yang dikeluarkan tentu saja mesin diesel mampu memangkas biaya hingga 30 – 50% lebih ringan dibandingkan menggunakan mesin dengan bahan bakar bensin. Jika anda ingin mengetahui spesifikasi dan keunggulan masing – masing mesin genset anda bisa menghubungi VGenset.co.id, bahkan VGenset juga menawarkan kemudahan saat transaksi serta pengiriman apalagi sebagai distributor mesin genset berkualitas yang sudah cukup berpengalaman di bidangnya dan didukung tenaga handal.